Okinmedia.id-WhatsApp Aero menjadi alternatif dari aplikasi mod lain, seperti GB WhatsApp, Fouad WhatsApp, MB WA dan masih banyak lagi. Pasalnya WA Aero dianggap lebih ringan dan punya tampilan minimalis dan modern.
Aplikasi ini juga sering disebut sebagai WA Aero Hazar, lalu apa bedanya? sebenarnya nama Hazar sendiri adalah nama pengembang aplikasi WA Aero.
Jadi untuk versi aplikasi yang sama, bisa dikatakan tidak ada perbedaan antara WA Aero dan WA Aero Hazar. Perkembangan modifikasi aplikasi pesan WhatsApp semakin hari, semakin variatif. Kamu bisa merasakan fitur-fitur unik di dalamnya.
Misalnya, balasan otomatis yang biasanya hanya muncul pada WhatsApp Business, namun bisa kamu temukan di WhatsApp Aero apk. Selain itu, WA mod juga bisa diinstal bersamaan dengan WhatsApp biasa. Jadi tidak akan mengganggu aktivitas perpesanan kamu di WA biasa.
Tidak heran, WA Aero sendiri memiliki jumlah pengguna yang fantastis, diperkirakan hampir mencapai jutaan. Orang-orang merasa senang, karena aplikasi WhatsApp tidak hanya bisa untuk perpesanan biasa, melainkan ada banyak fitur terbaru yang canggih.
WhatsApp Aero Official
WA Aero booming di Indonesia sekitar tahun 2020 akhir hingga 2021 awal. Aplikasi ini dipopulerkan oleh Bozkurt Hazzarr sebagai pengembangnya.
WA Aero bukan bagian dari perusahaan WhatsApp resmi, melainkan hanya di modifikasi dari WA biasa menjadi WA Aero dengan tampilan dan fitur yang berbeda.
Perbedaan yang kentara antara WA Aero dan WA biasa adalah adanya tambahan menu Aero Privileges. Isi menu ini meliputi Privasi, Aero Theme, Umum, Layar Beranda, Layar Percakapan, Pembaruan, Aero WA Widget.
Sesuai namanya, Kamu diberikan privileges alias hak istimewa untuk mengatur tata letak, gaya dan fitur lain di atas sesuai keinginan. Aero Privileges ini bisa diakses melalui layar utama WA Aero > klik titik tiga > pilih Aero Privileges.
Kelebihan WhatsApp Aero
Mode Gelap Terang
Setelah seharian menatap layar, baik hp, tv maupun laptop, mata kita menjadi lelah, sehingga akan sensitif terhadap layar.
Solusinya, Kamu bisa aktifkan mode gelap terang di WA Aero, supaya pantulan cahaya dari layar hp tidak menyilaukan dan terasa nyaman di mata. Mode gelap terang ini bisa Kamu temukan di bagian header (atas) tampilan utama WA Aero.
Aero Theme
Aero Theme adalah fitur tema di WA Aero yang berjumlah sekitar 3414 item. Disana tersedia berbagai tipe tampilan yang bisa Kamu pilih sesuai keinginan. Diantaranya ada tema iOS iPhone, tema gelap, tema terang, tema klasik, modern dan masih banyak lagi.
Cara mengubah tema adalah:
- Buka aplikasi WA Aero
- Klik titik tiga pengaturan
- Pilih Aero Privileges
- Pilih Aero Theme
- Pilih tema yang diinginkan
- Klik unduh untuk memulai pemasangan
- tunggu beberapa saat hingga thema berhasil diganti
Gaya Tampilan Minimalis
WA Aero punya tampilan yang bersih dan mudah dikenali tata letak dan pengaturannya. Jadi bagi Kamu yang baru pertama kali mencobanya, tidak akan sulit untuk adaptasi.
Terlebih lagi, pengguna juga diberikan akses untuk memilih sendiri gaya tampilan yang diinginkan. Misalnya warna umum, warna teks, latar belakang, pengaturan emoji, gaya tulisan, icon notifikasi dan masih banyak lagi.
Cara mengatur gaya tampilan di WA Aero adalah:
- Buka Aero Privileges
- Pilih ‘Umum’
- Buka opsi yang ingin diubah
- Misalnya, warna, gaya, emoji dsb
Durasi Status 5 Menit
Sekarang mau update status berupa video durasi panjang semakin mudah dengan WA Aero. Karena aplikasi ini mendukung durasi video sampai 5 menit, sedangkan standarnya hanya 30 detik saja. Kamu bisa aktifkan fitur ini di menu Aero Privileges kemudian pilih Layar Beranda dan menyalakan opsi status panjang.
Pesan Suara Unik
Tidak pede ngobrol lewat pesan suara? atau ingin seru-seruan bareng teman dengan berbalas pesan suara unik? Dengan kecanggihan dari WA Aero, kamu bisa menghasilkan suara seperti suara bayi, suara lembut, suara dalam air, dan suara unik lainnya.
Cara menggunakan fitur ini, cukup buka layar percakapan dengan teman, kemudian klik icon melayang, lalu pilih menu pengubah suara dan pilih suara yang diinginkan. Mulai rekam suara dan kirim pesan suara tersebut, lalu dengarkan dan lihat bedanya!
Fitur Function
Fitur function adalah pintasan untuk membuat perintah khusus, seperti balasan otomatis, penjadwalan pesan, balas cepat ke nomor baru. Fitur ini ada di bawah menu Aero Privileges saat Kamu klik di menu titik tiga di WhatsApp.
Sembunyikan Privasi
Sebagian orang ingin menggunakan pesan WhatsApp mirip dengan kirim pesan lewat SMS. Dimana orang lain tidak bisa mengetahui aktivitas kita, baik membaca, sedang mengetik pesan dan status online.
Solusinya adalah menggunakan WA Aero, karena kamu dapat dengan mudah mengatur semua yang berhubungan dengan privasi seperti di atas dan lainnya seperti:
- Sembunyikan centang biru
- Sembunyikan centang kedua
- Sembunyikan mic biru
- Sembunyikan terakhir online
- Sembunyikan sedang mengetik
- dsb
Cara mengatur privasi di WA Aero adalah:
- Silahkan buka Aero Privileges
- Pergi ke bagian Privasi
- Pengaturan chat dan gulir sampai ke bagian kontak
- Ceklis/Unceklis privasi yang ingin disembunyikan
Sembunyikan Media di Galeri
Galeri di hp biasanya menyimpan semua jenis file gambar dan video yang masuk baik melalui kamera maupun dari aplikasi seperti WhatsApp, Telegram dan aplikasi lainnya.
Galeri di hp juga sering terlihat orang lain, misalnya ketika transfer foto/video. Jika ada foto pribadi yang berasal dari WhatsApp ditampilkan, tentu kita tidak bisa leluasa membuka galeri tersebut.
Dengan WA Aero, kamu bisa menyembunyikan semua foto/video dan media yang berasal dari WhatsApp, supaya hanya bisa dilihat di aplikasi dan tidak tampil di galeri hp.
Menghilangkan Tanda Lihat Status
Ingin bebas lihat status teman, tanpa takut dibilang kepo? aktifkan saja fitur menghilangkan tanda lihat status. Saat fitur ini diaktifkan, apakah penonton status kita juga akan hilang seperti WhatsApp biasa? Disinilah keunggulan WA Aero, karena penonton status akan tetap muncul seperti biasanya.
Tombol Pintasan Terapung
Tombol pintasan terapung memiliki beberapa fungsi, seperti pengubah suara dan kirim boom chat. Nikmati pintasan tersebut untuk bersenang-senang bersama teman saat menggunakan WA Aero. Namun jika pintasan tersebut terasa mengganggu, silahkan nonaktifkan melalui menu Aero Privileges.
Menu Function
Menu function di WA Aero berfungsi untuk balasan otomatis, simpan jawaban, balas cepat ke nomor baru, dan penjadwalan pesan. Adanya menu function ini memudahkan dalam aktivitas perpesanan sehari-hari. Jadi tidak ada ruginya pakai WA Aero untuk kirim pesan dan aktivitas lainnya.
Pengaturan Header
Saat pertama kali buka WA Aero, Kamu akan langsung melihat deretan icon di bagian atas layar, yang dinamakan icon header. Di bagian Header biasanya terdapat icon status baterai, nama WhatsApp, kamera, mode pesawat dan mode gelap terang.
Kamu bisa sesuaikan bagian Header, seperti ingin menambah atau menghilangkan icon, melalui menu Aero Privileges dan pilih Header.
Baca juga: GB WhatsApp (WA GB) Pro Mod Apk Terbaru 2023 Yang Asli
Kendala di WA Aero
Ketika ada problem seperti error dan masalah lain, Kamu tidak bisa melaporkannya ke WhatsApp resmi. Melainkan hanya bisa diperbaiki sendiri atau mencari file terbarunya untuk diinstal ulang.
Namun Kamu tidak perlu khawatir, karena tipe aplikasi ini sangat jarang ditemukan error dibandingkan jenis aplikasi mod lainnya. Selama spesifikasi smartphone Kamu memenuhi syarat dan tidak melakukan perubahan isi file, WA Aero akan berjalan secara normal.
Dibawah ini ada beberapa kendala dasar yang sering dihadapi pengguna WA Aero:
Chat Grup Tidak Tampil
Beberapa pengguna mengeluhkan pesan grup mereka yang hilang, saat menggunakan WA Aero. Padahal ini merupakan salah satu fitur canggih dari WA Aero, karena pesan dari grup Kamu tidak akan bercampur dengan versi pesan pribadi.
Cara menampilkan chat grup secara terpisah di WA Aero adalah:
- Buka Aero Privileges
- Pilih layar beranda
- Pilih Header
- Scroll ke bawah dan aktifkan/nonaktifkan ‘Separate Chat Group’
Gagal Update WA Aero
Update WA Aero sangat disarankan untuk mendapatkan performa terbaik dan fitur-fitur terbaru yang tersedia. Namun seringkali pengguna gagal update aplikasi mereka. Ada beberapa cara update WA Aero yakni dari menu pembaruan di Aero Privileges dan download file .apk terbaru dari internet.
- Silahkan ke menu Pembaruan di Aero Privileges
- Klik periksa pembaruan untuk memastikan ada versi aplikasi terbaru
- Jika sudah ada, Kamu bisa melakukan update langsung
- Setelah update, Kamu bisa lihat di opsi WhatsApp Daftar Perubahan untuk melihat perubahannya
- Disana juga tersedia link untuk unduh Whatspap dari situs web resmi
Cara kedua, bisa kunjungi situs ini lagi untuk mendapatkan file update terbaru dan lakukan seperti langkah instal sebelumnya.
Download WhatsApp Aero Apk
Setelah lihat beragam fitur WA Aero di atas, pasti keinginan download WhatsApp Aero ini semakin bulat bukan? Aplikasi ini memang menawarkan pengalaman berbeda jika dibandingkan dengan WhatsApp biasa. Jika bisa memaksimalkan seluruh fitur yang ada, WA Aero bisa mendukung perpesanan pribadi hingga untuk kepentingan bisnis.
Nama Aplikasi | WhatsApp Aero |
Versi Android | 5.1 dan yang terbaru |
Ukuran File | 60 – 80 MB |
Link Download | WA Aero v9.65 |
Cara Instal WhatsApp Aero
Cara instal WA Aero sebenarnya bisa dilakukan dengan mudah, karena file di link download di atas, berbentuk .apk.
Aktifkan Instal Aplikasi Tak Dikenal
Namun terkadang sebelum melakukan instal, ada pengaturan di hp yang harus disesuaikan, seperti izin instal aplikasi dari sumber ketiga.
Cara mengizinkan instal aplikasi dari sumber tak dikenal untuk masing-masing hp tentu berbeda.
- Buka pengaturan di hp
- Pilih menu yang berhubungan keamanan/kelola izin/pengaturan lainnya
- Centang atau aktifkan opsi instal unknown apps
- Atau bisa pilih sumber aplikasinya, seperti File dan Chrome
- Selesai
Nonaktifkan Google Play Protect
Selanjutnya menonaktifkan Google Play Protect. Google Play Protect adalah sistem android yang bisa mendeteksi aplikasi berbahaya.
Untuk menonaktifkan Google Play Protect adalah:
- Buka aplikasi Google Play Store
- Klik icon profil
- Pilih Play Protect
- Pilih Setelan
- Geser tombol ke kiri untuk nonaktifkan pindai aplikasi dengan Play Protect
Siapkan File .apk
Cari file WA Aero.apk yang sudah Kamu download sebelumnya di folder unduhan. Kemudian lakukan proses instal sebagai berikut:
- Klik atau buka aplikasi WA Aero apk
- Klik tombol instal
- Tunggu proses pemasangan aplikasi
- Jika sudah selesai, klik tombol buka
- Lakukan registrasi nomor WhatsApp
- Selesai
Registrasi WA Aero
Saat membuka WA Aero pertama kali setelah instal, Kamu bisa pilih untuk merestore data WhatsApp yang Kamu punya, atau mulai dari awal.
Berikut panduan registrasi WA Aero:
- Pada layar selamat datang di WhatsApp, klik ‘Setujui dan Lanjutkan’
- Pilih negara Indonesia
- Pastikan kode negara adalah +62
- Masukkan nomor telepon tanpa angka 0 di awal, karena sudah ada kode negara +62
- Klik tombol kirim dan cek sms untuk melihat kode verifikasi yang dikirimkan WhatsApp
- Masukkan kode 6 angka di sms ke dalam aplikasi WA Aero, lalu klik next
- Atur Foto Profil dan Nama
- Klik Lanjut dan Selesai
- WA Aero siap digunakan
Baca juga: MB WhatsApp (MB iOS 9.64) Apk WA iPhone Untuk Android 2023
Resiko WhatsApp Aero
WA Aero dibuat untuk memudahkan pengguna mendapatkan fitur canggih yang tidak bisa didapatkan di WhatsApp biasa. Sehingga pengembang melakukan modifikasi dari aplikasi asalnya, menjadi sistem baru yang lebih powerful.
Meski hasilnya cukup memuaskan, namun WA Aero tidak bisa terlepas dari resiko penggunaan. Berikut contoh resiko menggunakan WA Aero:
Banned atau Blokir
Banned atau blokir akun menjadi hal yang paling sering terjadi bagi pengguna WA Aero. Cara mencegahnya adalah dengan menggunakan aplikasi yang anti banned seperti yang kami sediakan di atas.
Aktivitas Pencurian Data
Aktivitas pencurian data akan selalu ada dan melalui berbagai cara, salah satunya adalah melalui aplikasi perpesanan seperti WhatsApp. Bahkan tidak ada seorang pun yang terbebas 100% dari aktivitas merugikan ini.
Banyak yang menganggap WA Aero rentan terhadap aktivitas pencurian data. Namun selama Kamu download dari situs yang kredibel seperti situs ini dan tidak sembarangan melakukan klik, maka data Kamu akan aman.
Sering Mengalami Error
Error, lag dan macet saat menggunakan WA Aero mungkin akan Kamu alami. Cara mencegahnya adalah tidak menggunakan fitur kirim boom chat secara bar-bar dan pastikan memori penyimpanan hp masih banyak tersisa. Selain itu, disarankan juga untuk segera melakukan update jika sudah ada pembaruan aplikasi WA Aero.