6 Cara Menghapus Akun Google di HP dan Laptop Anti Gagal

Okinmedia.id – Ada begitu banyak cara menghapus akun Google di Hp yang tersedia di internet. Namun, tak semua artikel mencantumkan risiko yang akan dialami oleh pengguna. Berikut kami bagikan cara dan tips menghapus akun email yang aman.

Setidaknya ada beberapa cara yang bisa kita lakukan untuk dapat menghapus akun Google ini dari smartphone milik kita, diantaranya adalah seperti berikut ini.

Cara Menghapus Akun Google di HP

Di Hp android

Anda dapat menghapus akun melalui perangkat telepon seluler. Caranya sangat mudah. Langkah ini bisa dilakukan dalam waktu kurang dari 15 menit. Berikut langkah menghapus akun Google.

  • Buka pengaturan atau setting.
  • Pilih akun atau accounts.
  • Cari dan klik menu “Google”.
  • Pilih akun mana yang akan dihapus.
  • Klik hapus akun.

Di laptop

Selain di perangkat ponsel, Anda juga dapat menghapus akun Google melalui laptop. Caranya adalah sebagai berikut.

  • Buka aplikasi Gmail melalui akun yang akan Anda hapus.
  • Klik privasi & data.
  • Pilih menu privasi & data.
  • Klik menu penghapusan akun.
  • Ikuti step yang diberikan oleh Gmail agar akun terhapus permanen.

Di Hp iPhone

Jika Anda bukan penguna android, berikut cara menghapus akun Google di Hp iPhone. Ikuti langkah-langkah yang ditulis di bawah ini.

  • Buka aplikasi Gmail.
  • Pilih akun yang akan dihapus.
  • Klik data & privasi.
  • Pilih “data from apps orns service”.
  • Klik “delete Google service” di menu “download atau hapus”.
  • Klik verifikasi email.
  • Lakukan verifikasi email sebelum menghapus akun.

Menghapus permanen

Anda dapat menghapus akun secara permanen untuk berhenti menggunakan semua layanan dari Google. Menghapus akun secara permanen berarti memberhentikan semua layanan dari email tersebut dan seluruh aplikasi yang terkoneksi.

Berikut cara menghapus akun Google di Hp permanen yang bisa diikuti.

  • Backup data yang tersimpan di akun.
  • Buka akun melalui browser Google Chrome.
  • Pilih akun yang akan dihapus.
  • Klik “kelola akun”.
  • Klik menu “data dan personalisasi”.
  • Pilih hapus layanan atau akun.
  • Klik “hapus akun”.
  • Ikuti langkah verifikasi dan beberapa hal lainnya sesuai petunjuk.

Memulihkan akun melalui email

Akun yang sudah dihapus dapat dikembalikan atau dipulihkan. Terdapat dua cara untuk memulihkan akun Google. Yang pertama adalah pemulihan menggunakan email lainnya. Anda dapat mengikuti langkah berikut untuk memulihkan akun melalui email.

  • Buka website “Google Recovery” melalui Chrome.
  • Ketik email yang ingin dipulihkan.
  • Masukan password dari email tersebut.
  • Pilih “coba pertanyaan lain”.
  • Masukkan alamat email lain yang sebelumnya sudah didaftarkan sebagai email pemulihan akun yang dihapus.
  • Klik kirim dan Anda akan mendapatkan kode verisikasi.
  • Masukkan kode verifikasi tersebut.
  • Buat password baru.
  • Akun akan berhasil dipulihkan dan digunakan kembali.
  • Memulihkan akun melalui nomor Hp

Selain menggunakan email, Anda juga dapat menggunakan nomor Hp aktif untuk pemulihan akun. Nomor Hp tersebut sebelumnya harus sudah didaftarkan sebagai nomor akun pemulihan akun yang dihapus.

Caranya sama dengan menggunakan email. Hanya saja pada bagian memasukkan email pilih opsi menggunakan nomor Hp. Syarat lainnya adalah nomor Hp Anda harus memiliki pulsa agar dapat menerima kode verifikasi dari Google.

Risiko Menghapus Akun Google

Setelah mengetahui cara menghapus akun Google di Hp, ada beberapa risiko yang harus Anda pahami. Pastikan Anda membaca dan menyimak dengan teliti risiko apa saja yang akan didapatkan jika menghapus akun. Berikut kami berikan informasinya untuk Anda.

Data hilang

Risiko pertama yang paling besar adalah kehilangan data. Data yang berpotensi hilang merupakan data yang hanya bisa diakses melalui akun Google Anda. Salah satunya sepeti foto yang tersimpan di Google Photos, Drive, dll.

Oleh karena itu penting untuk melakukan backup sebelum menghapus akun. Pastikan Anda telah mencadangkan data yang dianggap penting. Terutama file yang ada di Google Drive. Hal ini perlu dilakukan karena jika sudah terhapus, maka data tidak akan bisa diakses lagi.

Akses langganan hilang

Akses langganan juga dapat hilang jika Anda melakukan penghapusan akun. Misalnya, Anda berlangganan di sebuah aplikasi stre**ing online melalui akun tersebut. Jika kemudian akun tersebut dihapus, maka langganan yang terkoneksi pun akan terhapus.

Oleh karena itu, sebaiknya jangan menghapus akun jika masih memiliki masa langganan yang berlangsung. Hal ini dapat menimbulkan kerugian untuk Anda pribadi. Anda tak akan bisa lagi mengakses platform tersebut kecuali berlangganan ulang dari awal.

Tidak dapat login

Sebelum mencari tahu bagaimana cara menghapus akun Google di Hp, Anda perlu tahu kemungkinan ini. Anda bisa kehilangan akses login akun media sosial yang terkoneksi langsung dengan akun yang dihapus.

Sebagai contoh, Anda melakukan pendaftaran di aplikasi membaca komik online menggunakan akun tersebut. Jika akun dihapus secara permanen, maka Anda tidak dapat login ke aplikasi tersebut. Histori pembacaan akan turut hilang bersama dengan akunnya.

Tidak dapat mengakses drive

File yang terdapat di dalam Google Drive tak dapat lagi diakses. Aplikasi ini hanya dapat diakses menggunakan akun Google. Bagi para pelajar dan pekerja, aplikasi ini sangat membantu dalam menyimpan file-file penting.

Jika Anda melakukan penghapusan akun tanpa backup, maka Anda dapat kehilangan seluruh file penting yang ada di dalam GDrive. Sebaiknya, selalu lakukan backup sebelum menghapus akun secara permanen.

Otomatis log out

Jika Anda menghapus akun Google dari sebuah perangkat maka seluruh aplikasi yang terkoneksi dengan akun tersebut akan otomatis log out. Salah satunya seperti aplikasi PlayStore.

Anda harus membuat akun baru atau melakukan login ulang pada seluruh aplikasi tersebut. Hal ini tentu saja agak menyulitkan. Maka untuk mengatasinya, selalu gunakan dua email yang berbeda agar hal seperti ini dapat dihindari.

Kehilangan data kontak

Kontak nomor Hp yang tersimpan di akun Google pun dapat hilang. Anda dapat kehilangan kontak-kontak dari orang terdekat dan juga rekan kerja. Sebelum mencari cara menghapus akun Google di Hp android, sebaiknya pastikan data sudah dicadangkan.

Anda dapat memindahkan nomor kontak ke dalam penyimpanan perangkat. Dengan hal ini, nomor kontak akan terselamatkan. Kemudian barulah hapus akun Google di perangkat android milik Anda setelahnya.

Tips Agar Akun Google Aman

Beberapa orang melakukan penghapusan akun karena indikasi pere*asan akun. Untuk menjaga agar akun tetap aman, ada beberapa tips yang dapat dilakukan. Berikut kami berikan tipsnya untuk Anda pada tulisan di bawah ini:

Cantumkan email pemulihan

Selalu daftarkan email permulihan pada akun Google milik pribadi. Anda dapat mendaftarkan ini di dalam setting akun Google. Email pemulihan ini berfungsi jika Anda ingin mengubah password atau kehilangan akun.

Selain itu, email pemulihan juga memiliki fungsi jika Anda lupa password akun. Google akan mengirimkan kode verifikasi ke email pemulihan tersebut sebagai akses login. Pastikan email pemulihan adalah email aktif yang terhubung di perangkat Anda.

Aktifkan verifikasi 2 langkah

Verifikasi 2 langkah sangat berguna sebagai pendeteksi aktivitas mencurigakan di akun Google. Anda dapat menerima informasi jika ada perangkat lain yang ingin melakukan login. Dengan fitur ini, hanya Anda yang bisa memiliki akses login sepenuhnya.

Hal ini terjadi karena perlu dilakukan 2 kali sebelum benar-benar login. Anda harus login menggunakan password di langkah pertama. Selanjutnya, Anda dapat memilih opsi login kedua. Opsi login ini dapat berupa kode ataupun sms yang masuk ke nomor telepon.

Dengan memanfaatkan fitur ini, orang lain tidak bisa sembarangan melakukan login pada akun Anda. Pastikan data-data terkait verifikasi 2 langkah ini tidak diberitahu kepada siapa pun, termasuk pasangan atau orang terdekat.

Cantumkan nomor Hp aktif dan email untuk pemulihan

Jika Anda sudah mengetahui cara menghapus akun Google di Hp dengan mudah, maka Anda pasti tahu betapa pentingnya akun pemulihan. Anda harus mencantumkan email dan juga nomor telepon sebagai akses untuk memulihkan akun.

Hal ini dilakukan untuk menghindari perubahan password oleh orang tak dikenal. Jika Anda tidak bisa mengakses akun dengan password lama, maka Anda dapat mengubahnya. Mengubah password ini hanya dapat dilakukan melalui akun pemulihan.

Oleh karena itu, pastikan akun pemulihan selalu didaftarkan. Pastikan juga nomor telepon dan email yang digunakan untuk pemulihan selalu aktif dan bisa Anda akses kapan pun.

Pantau akses aplikasi

Google memberikan akses kepada penggunanya untuk memantau aplikasi apa yang tersambung dengan akun. Anda dapat melihat hal ini di dalam setting akun Google. Jika terdapat aplikasi yang mencurigakan, maka Anda bisa memblokir aplikasi tersebut.

Beberapa aplikasi media sosial kerap tersandung kasus pembocoran data. Hal ini tentu saja sangat berbahaya bagi pengguna. Anda dapat membatasi akses aplikasi tersebut dengan melakukan “revoke apps” di dalam setting,

Putuskan akses dari akun ke dalam aplikasi tersebut. Dengan begitu, data akan tetap aman dan terlindungi dari bahaya kebocoran.

Pantau perangkat aktif

Anda bisa memantau perangkat mana yang mengakses akun Google tertentu. Hal ini dapat dilihat di bagian setting akun. Google akan menampilkan perangkat dan lokasi di mana akun Anda diakses.

Jika terdapat perangkat dan lokasi yang tidak dikenal, maka Anda bisa memutuskan akses secara langsung. Hal ini dilakukan untuk menghindari penyalahgunaan akun oleh orang yang tidak dikenal.

Ini merupakan indikasi telah terjadi pere*asan pada akun. Segera putuskan akses jika hal ini Anda alami. Dengan begitu, Anda tak perlu mencari cara menghapus akun Google di Hp karena ha**ing.

Logout setelah login di perangkat di layanan publik

Jika Anda menggunakan akun di perangkat milik publik, sebaiknya segera melakukan logout jika sudah selesai. Contohnya seperti mengakses akun di komputer warnet. Hal serupa juga dapat dilakukan jika Anda login akun di Hp teman.

Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk log out akun Google dengan aman. Berikut kami berikan caranya.

  • Buka aplikasi Gmail.
  • Klik foto profil di bagian kanan atas.
  • Pilih kelola akun.
  • Klik akun yang akan dikeluarkan.
  • Pilih “keamanan” di setting akun.
  • Pilih “perangkat” di daftar perangkat
  • Pilih ikon bergambar titik 3.
  • Klik “logout”.

Kini Anda sudah mengetahui cara menghapus akun Google di Hp dan apa saja risikonya. Untuk minimalisir tindak kejahatan cyber, pastikan Anda melakukan langkah-langkah di atas dalam menjaga keamanan akun.